PELATIHAN PENGOLAHAN SUSU MENJADI DAIRY PRODUCT
MMD UNIVERSITAS BRAWIJAYA
(16 Juli 2023)

Kegiatan Pelatihan Pengolahan Susu Menjadi Dairy Product merupakan salah satu program kerja dari mahasiswa KKN Universitas Brawijaya. Pelatihan ini diadakan pada pukul 09.00 WIB dan diikuti oleh ibu-ibu PKK Desa Tugu yang berjumlah 20 orang. Kegiatan pelatihan ini dipimpin oleh Priskila Aprillie Natha, mahasiswa UB yang mengerjakan program kerja ini. Pelatihan ini cocok dilaksanakan di Desa Tugu mengingat mayoritas penduduknya adalah peternak sapi.

Sebelum masuk dalam proses pembuatannya, pelatihan diawali dengan sesi perkenalan. Dimana ibu-ibu PKK memperkenalkan diri dengan menyebutkan nama dan jabatannya dalam Desa Tugu. Dalam pelatihan ini, ada 3 macam olahan susu yang dibuat diantaranya ice cream, yoghurt, dan kefir. Pada setiap olahan susu ini, ibu-ibu PKK dijelaskan bahan beserta cara pembuatannya. Selain itu, ibu-ibu PKK juga bisa ikut mencoba dalam proses pembuatan olahan susu. Hasil dari pelatihan ini bisa dicoba dan dibawa pulang. Olahan susu berupa ice cream dinikmati bersama, sambil melihat proses pembuatan olahan lainnya dan berbincang bersama.

Setelah sesi pelatihan usai, ada sesi kesan dan pesan yang dilanjut dengan sesi quiz. Pada sesi kesan dan pesan, ibu-ibu PKK yang menyampaikan kesan dan pesan bisa mendapatkan hadiah. Begitupun pada sesi quiz, bagi ibu-ibu PKK yang bisa menjawab pertanyaan juga mendapatkan hadiah. Dalam 2 sesi ini ada 4 orang ibu-ibu PKK yang mendapatkan hadiah. Diakhir kegiatan ini ditutup dengan foto bersama.

Dokumentasi : 

Priskila, seorang mahasiswa UB menjelaskan proses pembuatan olahan susu
Menikmati olahan ice cream sambil berbincang bersama
Foto bersama dengan ibu-ibu PKK yang mendapatkan hadiah pada sesi kesan pesan dan sesi quiz
Kegiatan pelatihan ditutup dengan sesi foto bersama

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?