PEMBUKAAN MAHASISWA MEMBANGUN DESA UNIVERSITAS BRAWIJAYA
(RABU, 5 JULI 2023)

Tepat tanggal 5 Juli 2023, mahasiswa KKN dari Universitas Brawijaya melaksanakan acara pembukaan MMD di Balai Desa Tugu. Acara pembukaan dilaksanakan pada malam hari, tepatnya pukul 19.00 WIB. Pembukaan ini dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, dan beberapa ketua RT Desa Tugu.

Pembukaan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan mendengarkan sambutan dari Pak Parlan, S.A.P. selaku Kepala Desa Tugu. Setelah itu Beliau memasangkan almamater Universitas Brawijaya serta mengalungkan kartu tanda pengenal kepada perwakilan kelompok MMD 518, sebagai tanda dibukanya kegiatan KKN Universitas Brawijaya di Desa Tugu. Acara selanjutnya adalah sambutan dari Ibu Septi Anitasari S.Pi., MP. selaku Dosen Pembimbing Lapangan yang malam ini harus menyampaikan sambutannya secara daring dikarenakan berhalangan hadir. Sambutan ketiga datang dari Ravi sebagai ketua kelompok MMD UB.

Setelah mendengarkan beberapa kata sambutan, mahasiswa di setiap tema memperkenalkan dirinya masing-masing dan menyampaikan program kerja apa yang diharapkan untuk Desa Tugu. Setelah menyampaikan program kerjanya, para warga diberikan kesempatan untuk menyampaikan saran dan masukan untuk keberlangsungan program kerja dan hidup bermasyarakat di Desa Tugu. Akhirnya acara pembukaan MMD UB di Desa Tugu di tutup pukul 20.30 WIB.

DOKUMENTASI :

Kata sambutan dari Kepala Desa Tugu, Pak Parlan S. A. P.
Simbolisasi dibukanya MMD UB di Desa Tugu
Foto bersama dengan Kepala Desa, Perangkat Desa, dan Para Ketua RT Desa Tugu

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?